Polygon Tool Digunakan Untuk? – Halo sobat kangajat. Pernahkah Anda mencoba membuat objek segi enam atau lebih pada software editing? Bagaimana kesannya menggunakan software lain? Apakah mudah? Nah, pada artikel kali ini saya akan membagikan sedikit ulasan tentang Polygon Tool yang biasa digunakan pada Corel Draw.
Seperti namanya, polygon tool ini dapat membantu kita saat ingin membuat suatu objek dengan segi banyak(polygon). Tidak hanya polygon saja, tetapi pada sub-menu yang diberikan Corel. Kita masih dapat memanfaatkan sub-menu daripada Polygon Tool ini.
Lantas polygon tool digunakan untuk apa saja? Sehingga dapat membantu kita membuat objek-objek dengan segi banyak. Simak di bawah ini pengertian, fungsi dan cara menggunakan polygon tool di Corel Draw.
Pengertian Polygon Tool
Polygon tool adalah salah satu tool dari sekian banyak alat yang dapat digunakan di Corel Draw. Polygon tool sendiri dapat digunakan untuk membuat objek pada workspace, dalam berbentuk polygonal(segi banyak). Seperti yang telah saya katakan di atas, polygon tool ini memiliki sub-menu, yakni Polygon, Star, Complex Star, Graph Paper, dan Spiral.
Masing-masing tool di atas memiliki fungsi yang berbeda, tetapi masih saling berkaitan dengan tool membuat segi banyak di workspace Corel Draw.
Fungsi Polygon Tool
Polygon tool digunakan untuk membuat berbagai macam bentuk objek dengan segi banyak pada workspace Corel Draw. Dengan menggunakan polygon tool ini Anda dapat membuat objek polygonal seperti segi lima, enam, dsb. Anda dapat menggunakan polygon tool ini.
Namun, polygon tool ini masih memiliki sub-menu yang di mana di dalamnya terdapat tools yang dapat Anda gunakan untuk membuat objek segi banyak.
Cara Menggunakan Polygon Tool di Corel Draw
Cara menggunakan polygon tool juga cukup mudah, karena Anda hanya perlu mengatur berapa banyak points atau sides dari objek tersebut. Misal umumnya pada saat kita menggunakan polygon tool, kita akan ditujukan oleh sebuah objek segi lima, maka apabila Anda ingin menambahkan segi Anda dapat menuju ke menu points or sides.
Berikut ini cara menggunakan polygon tool di Corel Draw dengan mudah :
1. Buat objek melalui polygon tool atau bisa dengan menekan tombol shortcut Y pada keyboard
2. Apabila telah membuat objek, maka objek default yang diberikan oleh Corel ialah segi lima seperti gambar di bawah
3. Jika Anda ingin mengubah objek tersebut menjadi segi enam, atau lebih Anda hanya perlu masuk ke menu points or sides pada bagian atas
4. Atur-atur segi yang Anda inginkan, misalkan disini saya akan menerapkan segi delapan
5. Bagi Anda yang ingin memberikan outline, silakan tambahkan. Misal disini saya memberikan outline sebesar 10px
Adapun sedikit keterangan tools pada artikel kali ini, berikut diantaranya :
- Points or sides : berfungsi untuk mengatur sudut atau segi daripada objek.
- Outline : garis luar yang dapat diberikan terhadap objek.
- Polygon tool : berfungsi untuk membuat objek polygonal.
- Star tool : berfungsi untuk membuat pola bintang/star pada workspace.
- Complex Star tool : berfungsi untuk membuat pola bintang yang kompleks dan memiliki banyak sisi.
- Graph Paper tool : berfungsi untuk mengelompokan berbagai macam objek untuk mempermudah keperluan seleksi.
- Spiral tool : berfungsi membuat objek spiral
Kesimpulan
Polygon tool sendiri merupakan tool dari sekian banyak tool di Corel. Polygon tool ini ialah tool yang dapat digunakan untuk membuat objek dalam bentuk polygonal atau segi banyak. Polygon tool juga memiliki sub-menu yang memiliki fungsi yang berbeda-beda.
Polygon tool digunakan untuk membuat berbagai macam bentuk segi banyak atau polygonal di Corel Draw Anda. Misalkan saya ingin membuat objek dengan segi lima, enam, dsb. Dengan memanfaatkan polygon tool ini akan mempermudah Anda saat membuat objek yang memiliki banyak segi.
Akhir Kata
Itulah ulasan yang dapat saya berikan pada artikel dengan judul Polygon Tool: Pengertian, Fungsi dan Cara Menggunakannya di Corel Draw Semoga dengan adanya artikel ini dapat menambah wawasan kita semua perihal menggunakan tools yang ada di Toolbox Corel Draw. Selamat mencoba dan terima kasih.
Satu pemikiran pada “Polygon Tool: Pengertian, Fungsi dan Cara Menggunakannya di Corel Draw”